Selamat Datang Di Ikatan Alumni T.ELEKTRO STTAL








Senin, 01 November 2010

Sambutan Kepala Jurusan Teknik Elektro STTAL

Assalamualaikum Wr. Wb.

Puji syukur saya panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa atas KaruniaNYA kita dapat menerbitkan situs Jurusan Teknik Elektro dalam rangka saling tukar menukar informasi, pengalaman, keahlian dan meningkatkan kerjasama di antara para Staff, Mahasiswa dan Alumni serta mampu menumbuhkan atmosfir akademik di lingkungan Jurusan Teknik Elektro pada khususnya dan di lingkungan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut pada umumnya.

Situs Jurusan Teknik Elektro ini merupakan persembahan dari Jurusan Teknik Elektro bagi Keluarga Besar Teknik Elektro , Mahasiswa dan Alumni yang diharapkan dapat menjadi momentum untuk mengkomunikasikan wujud pengabdian Jurusan dan merupakan momentum untuk membangkitkan semangat optimisme yang tinggi dalam menyongsong tugas-tugas ke depan yang positif melalui penguatan modal intelektual dan pengembangan teknologi pertahanan sebagai konsekwensi dari kemampuan Jurusan Teknik Elektro dalam memberikan kemanfaatan dan kordinasi secara luas. Jurusan Teknik Elektro sangat mendukung kegiatan Lembaga Pendidikan TNI AL dan kemahasiswaan STTAL, karena masa depan sangat dipengaruhi oleh penguasaan Iptek.

Dalam kesempatan ini saya menyampaikan ucapan terima kasih yang sedalam dalamnya dan penghargaan kepada semua pihak yang telah memberikan sumbangsihnya sehingga situs Jurusan Teknik Elektro ini dapat terbit walau masih jauh dari sempurna, kita semua sudah seharusnya menaruh perhatian yang sungguh-sungguh agar Situs ini dapat menjadi sarana yang efektif untuk mengetahui informasi internal dan ekternal.
Semoga Tuhan YME senantiasa memberikan petunjuk, bimbingan dan kekuatan lahir batin kepada kita semua dalam melanjutkan pengabdian demi kejayaan bangsa dan Negara tercinta Indonesia.

Akhirnya atas nama Jurusan Teknik Elektro, saya sampaikan selamat atas penerbitan situs ini yang diberi nama "IKAMTEK-STTAL". Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa selalu membimbing dan meridhoi usaha kita semua.

AMIN

Kepala Jurusan Teknik Elektro STTAL

                          ttd

                   Gesit P ,ST
               Letkol Laut ( E )

Kamis, 28 Oktober 2010

Arti dan Makna Logo Jurusan Teknik Elektro


1. Biru tua
Melambangkan perasaan yang dalam sedalam Lautan. Warna ini mempunyai karakter tentang konsentrasi, ketenangan, bekerjasama,bijaksana dan dapat menerima segala masukan, cerdas dan bersatu.

2. Kuning Terang
Warna ini bersifat menonjol, semangat untuk maju dan toleransi tinggi.

3.Biru muda
Melambangkan sifat yang teguh dan kokoh dan mencerminkan langit biru yang berada dipuncak kejayaan

4. Gear
 Adalah salah satu unsur penghubung dalam mesin yang melambangkan ikatan atau penghubung pergerakan komponen Mahasiswa dan Jurusan untuk saling berhubungan dengan dinamis.

5.Petir
Melambangkan arus listrik yang kuat dibawah naungan cahaya dan energi besar sehingga akan membawa cerah dan terang bagi Mahasiswa Jurusan Teknik Elektro dan Lembaga STTAL

6.Lambang TNI-Polri
Melambangkan persatuan dalam pendidikan kedinasan untuk menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas di bidang Teknologi kemiliteran.

7.Lambang Kobangdikal dan STTAL
Melambangkan bahwa Jurusan teknik elektro dibawah naungan Lembaga Pendidikan TNI AL